Saturday, April 22, 2017

Posted by muhammad haswadrianto | File under :
semua orang pasti pernah menkonsumsi obat. obat adalah suatu zat, atau bahan yang dapat digunakan untuk mendiagnosa, atau menyembuhkan beberapa penyakit. 

"obat adalah racun, namun yang membedakannya dengan racun adalah Dosis" pernyataan tersebut bukanlah omongkosong semata, dan seharusnya ini menjadi hal yang sangat diperhatikan dan diwaspadai oleh semua orang. jika kau membedah pemahaman manusia tentang obat, maka yang mereka katakan adalah "obat sakit gigi bisa mnyembuhkan sakit gigi, obat tekanan darah bisa menyembuhkan tekanan darah, dan obat asma bisa menyembuhkan penyakit asma" 

inilah yang membuat mereka tersesat, bukannya obat yang bisa menyembuhkan penyakit tapi hanya Tuhan lah yang dapat melakukan itu. bahkan obat dewa sekalipun tak akan berguna kalau izin sembuh tidak kau peroleh dari-Nya.

selain persepsi tersebut, banyak diatara manusia yang masih belum paham bagaimana seharusnya mereka merespon obat-obatan yang dikonsumsi. dalam hal ini adalah cara meminumnya. dalam dunia "kami" (baca farmasis) aturan minum obat bukan hanya "sebelum makan dan sesudah makan". kami belajar sejauh ini bukan hanya untuk menyampaikan kedua hal tersebut. begitu banyak hal yang harus diperhatikan dalam mengonsumsi obat-obatan terutama mengenai bagaimana aturan penggunaannya. 
dalam mengkonsumsi obat, ada 3 kemungkinan yang bisa terjadi. pertama adalah gejala penyakit sembuh atau berkurang, kedua adalah obat tidak bekerja, dan ketiga adalah obat tak berefek dan membahayakan. dan ketiga hal itu ditentukan (salah satunya) dari bagaimana cara anda mengonsumsinya. sebagai bahan pertimbangan, lihatlah beberapa obat dibawah ini yang mengalami interaksi akibat mengkonsumsinya secara bersamaan.
Contoh Interaksi farmakokinetika dan farmakodinamik yang terjadi pada obat dalam sebuah resep:
No
Obat A
Obat B
Jenis Interaksi
Akibat Interaksi
1
Codikaf (codein)
dexamethason
Interaksi farmakokinetik (tidak langsung)
Codein adalah prodrug yang dimetabolisme menjadi aktif oleh enzim CYP2D6 (1),
Dexamethasone menginduksi enzim CYP2D6 sehingga meningkatkan metabolism codein (2)
2
CTM
Codikaf (Codein)
Interaksi farmakokinetik (tidak langsung),
Interaksi farmakodinamik
Obat A sebagai penghambat CYP2D6 sehingga mengurangi efek dari obat B (3)
Codein meningkatkan efek sedasi dari CTM (4)
3
Codikaf (codein)
Ciprofloxacin
Interaksi farmakokinetika (interaksi tidak langsung)
Obat A mengurangi kadar/efek dari obat B dengan mengubah metabolism obat B (5)
4
Vitamin c
Ciprofloxacin
Interaksi farmakodinamik (interaksi langsung
Obat A melindungi aktifitas obat B sehingga menurunkan 3 kali lipat efek antimikroba  dari obat B (6)

Daftar pustaka
1.    Gutstein HB, Akil H. Opioid analgesics. In: Brunton LL, Lazo JS, Parker KI., Editors. Goodman and Gilman’s The Pharmacological Basis of Therapeutics. 11th ed. New york, NY: McGraw-Hill; 2006.
2.    Smith HS. Opioid metabolism. Mayo Clin Proc. 2009;84;613-624. [PMC free article] [PubMed]
3.    Genelex Science that benefit humanity. Physician Guidelines: Drugs Metabolized by Cytochrome P450’s. spanyol. 2005 (www.genelex.com)
4.    Fitri Nursanti. Potensi Interaksi Obat pada Resep Pasien PPediatri Studi Retrospektif DI 3 Apotek kota Surakarta Periode juli-Desember 2014. Naskah Publikasi. Universitas Muhammadiyah Surakarta.Surakarta.2016
5.    Patient Drugs Interactions Source. 2017. RxList. Com
6.    Manish Goswami, Suhas H. Mangoli and Narendra Jawali. Antibiotics and Antioxidants: Friends or Foes During Therapy. Fearture article. Issue no. 323. 2011.

Monday, January 23, 2017

Posted by muhammad haswadrianto | File under : ,

Senin malam, malam yang indah untuk menikmati segelas jus Persea americana Mill atau yang akrab disapa dengan jus alpukat. Sembari waiting for the downloads to finish :D

Semua orang pasti kenal dengan buah yang satu ini, bentuk yang unik, warnah hijau yang tua pada bagian luar dan hijau lembut pada bagian dalamnya. Alpukat adalah buah turis bagi kita kena buah ini berasal dari Mexico dan Amerika Selatan :D.

Dahulu kala, alpukat dikenal sebagai makanan yang bisa merangsang kemampuan seksual seseorang. oleh karena itu alpukat jarang dibeli atau dikonsumsi untuk melindungi citra diri masyarakat dari fitnah. (ntahlah akan kebenarannya)

jika kalian cek di mbah geegle, maka akan terdapat macam2 manfaat dan keguaan dari buah yang satu ini, dari segi kesehatan, kecantikan hingga bahayanya :D

Alpukat memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh manusia. buah ini banyak vitamin, mineral, asam pantotenat (vitamin B5), vitamin K dan serat, tentunya pasti sangat baik untuk pencernaan dan membantu menjaga keseimbangan substansi penting bagi tubuh. selain itu buah ini kaya akan magnesium, fosfor, zat besi dan kalium, yang mengandung lebih potasium per gram dari pisang,(New York University Medical Center Langone.) open link

Kemampuan Buah Alpukat dapat meningkatkan kadar kolesterol baik. Penelitian dalam jurnal Archives of Medical Research 1996 menemukan bahwa pasien dengan hiperkolesterolemia ringan (kelebihan kolesterol) yang memasukan buah alpukat ke dalam daftar diet mereka selama satu minggu mengalami penurunan 22 persen pada kolesterol jahat dan trigliserida serta peningkatan 11 persen kolesterol baik.

Namun semua khasiat diatas akan aktif jika jumlah konsumsi masih berada dalam batas kewajaran. jangan pernah berfikir bahwa menjauhi daging-dangingan (hewani) dan lebih total menkonsumsi hasil tumbuh-tumbuhan (nabati) dapat terhindar dari kegemukan dan kolesterol.. itu TIDAK SEPENUHNYA BENAR karena dalam dunia botani ada sebutan lain dari kolesterol namun yang berasal dari tumbuh-tumbuhan, yaitu Fitosterol (ha ha ha)

Semua buah pasti punya resiko tersendiri jika dikonsumsi secara "brutal". "Mengkonsumsi terlalu banyak buah alpukat dapat menyebabkan penambahan berat badan karena kandungan lemak, meskipun lemak tak jenuh," kata ahli gizi berbasis di San Diego Laura Flores

Hal ini juga dapat menyebabkan kekurangan gizi, karena lemak lebih lambar dicernadari pada substansi lain dan membuat Anda merasa kenyang lebih lama daripada nutrisi lainnya. Selain itu, alpukat juga bisa menyebabkan alergi terhadap konsumen (pada keadaan tertentu), biasanya terkait dengan alergi lateks, menurut Mayo Clinic. 
Ingatlah bahwa OBAT itu adalah racun, namun yang membuatnya tidak beracun adalah DOSIS. secara kharfial dosis dapat diartikan sebagai batasan, tanpa batasan/Dosis maka efeknya akan kembali menjadi "racun" oleh sebab itu segala sesuatu yang kita anggap baik namun tanpa batas, tetap akan merugikan kita juga nantinya.

Allah berfirman dalam Al-Quran
“Makan dan minumlah kalian, namun jangan berlebih-lebihan (boros) karena Allah tidak mencintai orang-orang yang berlebih-lebihan”. (Q.S Al-A’raf:31). 

”Makanlah diantara rezeki yang baik yang telah Kami berikan pada kalian, dan janganlah melampaui batas padanya” (Q.S Thaha ayat 81)

Rasulullah SAW pernah bersabdah
”Kami adalah orang-orang yang tidak makan kecuali setelah lapar, dan bila makan kami tidak sampai kenyang”.

”Tidaklah anak cucu Adam mengisi wadah yang lebih buruk dari perutnya. Sebenarnya beberapa suap saja sudah cukup untuk menegakkan tulang rusuknya. Kalau dia harus mengisinya, maka sepertiga untuk makanan, sepertiga untuk minuman, dan sepertiga lagi untuk bernafas”. (HR. Turmudzi, Ibnu Majah, dan Muslim)

Di dalam hadits yang diriwayatkan oleh Bukhari, Muslim, Ibnu Majah, Imam Ahmad dan Darimi, Rasulullah saw juga bersabda:
”Makanan satu orang cukup untuk dua orang, makanan dua orang cukup untuk empat orang, dan makanan empat orang sebenarnya cukup untuk delapan orang”.

Dalam hadits lain disebutkan:
”Sesungguhnya termasuk sikap berlebih-lebihan bila kamu memakan segala sesuatu yang kamu inginkan”. (HR Ibnu Majah)

”Seorang mukmin makan dengan satu usus, sementara orang kafir makan dengan tujuh usus”. (HR. Muslim, Turmudzi, Ahmad, dan Ibnu Majah).

So.. Sehat itu sebenarnya mudah, Semudah seseorang memperoleh penyakit. kedua hal ini tergantung dari diri kita sendiri, sebab menjaga kesehatan tanpa pengetahuan akan hal terkait sama saja dengan bohong.           
"jangan pernah mengandalkan obat dalam hal menyembuhkan, andalkanlah diri anda sendiri dalam hal menjaga tetap sehat karena obat tidak pernah menyembuhkan namun hanya mengurangi gejala yang ada"

                                                                             -salam sehat-

Saturday, January 21, 2017

Posted by muhammad haswadrianto | File under :
Siapa yang tidak kenal dengan FIREFOX, salah satu aplikasi browsing terpopuler dengan logo rubah api merah yang menyelimuti replika bola dunia biru.

Aplikasi ini diperkenalkan oleh Mozilla Corporation, awalnya Mozilla Firefox bernama Phoenix dan kemudian berganti nama sebagai Mozilla Firebir.

tapi tahukah kalian bahwa rubah yang menempel pada bola dunia tersebut ternyata palsu, atau bukanlah seekor rubah api seperti yang terlihat selama ini. hari ini, saya baru saja mengetahui kebenarannya :) dan pastinya anda pun juga baru mengetahuinya (karena anda tetap membaca tulisan ini).

kata orang semua kebenaran pasti akan terungkap, dan serapih apapun kesalahan tertanam pasti baunya akan tercium juga. seperti kata detective conan "kebenaran selalu hanya ada satu" haha

malam ini sebuah tayangan di salah satu stasiun tv lokal menunjukkan kebenaran itu pada saya (aseek haha)
tayangan itu berupa pertanyaan dengan tiap pertanyaan akan membawa pesertanya ke tabungan bulan madunya haha.
war ....

 awalnya saya spontan ikut menjawab dengan nada sombong "yaa sudah jelaslaah jawabannya rubah, namanya juga firefox" namun ada sebuah bisikan "pertanyaan macam apa yang sudah jelas jawabannya, apalagi ini soal tabungan bulan madu".

Awasome, selama ini ternyata saya begitu bodeh, jawban yang TEPAT adalah seekor Panda, ya logo firefox yang selama ini saya sangka seekor rubah api ternyata adalah SEEKOR PANDA MERAH
panda merah-search by google
 Satu tamparan besar gys, satu kesimpulan yang hanya berasal dari satu sudut pandang.. itu kesalahan besar, jawaban yang salah membuatmu tidak mendapatkan tabungan bulan madu :DD



Posted by muhammad haswadrianto | File under :
Sabtu, 21 januari 2017
Ada yang pernah mengatakan bahwa perasaan itu ibarat laut yang ada di tanah bumi ini. “Sesuatu” yang berlebihan untuk parameter sebongkah “perasaan”, itu hal pertama yang terlintas dalam fikiranku dikala itu. Hingga suatu alasan, fikiran ini membenarkan “sesuatu” tersebut. Laut itu tempat yang sangat tenang dan juga sangat dalam, namun hingga detik ini tak ada seorang manusiapun yang dapat mengetahui dengan pasti kapan ketenangan itu tiba dan berakhir serta tak sederet angkapun yang dapat mengukur kedalaman laut yang paling terdalam dari yang terdalam. 

Jika kendaraan di lautan sebanyak kendaraan yang ada didaratan, maka tidak bisa dibayangkan seberapa banyak “kendaraan” yang bisa menjadi korban akan ketenangan dan kedalam dari sang “lautan”. Sepertinya kalimat ini sudah memukul wajah ku sendiri, but it’s the true. 

Sabtu, 21 januari 2017
Perasaan itu datang, tenang namun berombak, hijau namun sangat dalam, Seakan mengalami brongko kontriksi spontan, mencoba bernafas didalam laut yang yang maya, meraih permukaan namun tak berujung, hingga perasaan bahwa “everything happened because of your iniquity”.

Entah kapan perasaan itu akan pergi dan datang lagi, namun satu yang pasti “saat kau mampu melakukan sesuatu tapi tidak kau lakukan, lalu hal-hal buruk terjadi.. itu semua karena kesalahanmu” (by the new character of the new spider-man) :)

Sabtu, 21 januari 2017
Semua hal yang terjadi di dunia ini tidak luput dari pengawasan Tuhan yang Maha Kuasa dan semua hal yang terjadi di dunia ini adalah karena izin Nya, hal ini seperti dalam alquran surah al-An’aam ayat 59 “…Tiada sehelai daun pun yang gugur melainkan Dia mengetahuinya (pula)…” Dialah Allah yang menciptakan  dan mengatur segala peristiwa di dunia, bagaimana mareka bermula dan bagaimana bereka berakhir. Termasuk fenomena “lautan” dalam diri seseorang.

Tidak ada seorangpun yang akan bertahan hidup lama membawa perasaan seperti ini, dan satu-satunya cara untuk menenangkan ombak ini hanyalah dengan meminta izin sang Maha Kuasa untuk membuatnya menjadi lebih tenang. Namun permohonan izin tersebut tidak akan semerta-merta di disposisikan, sebab segalanya pasti memiliki pemicu dan selama pemicu tersebut tidak di atasi maka permohonan izin bisa jadi belum di acc kan.
Islam memiliki pengajaran yang membentangkan dua hubungan yang sangat harmonis yaitu Hablum minallah wa Hablum minanna. Hal ini dapat diartikan hubunganmu terhadap Tuhan bisa dipengaruhi sebagaiaman Hubunganmu terhadap manusia. Hablum minallah harusnya diiringi dengan hablum minannas karena hubungan ini yang akan mempengaruhi setiap permohonan yang kita inginkan.

Tiang agama dalam islam (Sholat) pun memberikan pelajaran yang berkaitan dengan Hablum minallah wa Hablum minannas. coba perhatikan, gerakan pembuka dalam sholat adalah takbiratul ikhrom, kalau dalam bahasa mandar pappamasse katamber yang bisa menandakan hubungan terhadap Sang Pencipta, Allah yang Maha Kuasa (Hablum minallah) sedangkan gerakan penutup dari sholat adalah Salam (kanan dan kiri) yang bisa diartikan dengan hubungan kira terhadapat sesama manusia (Hablum minannas) yang berada disekitar kita. Salah dua gerakan yang menjadi bagian penyempurnah satu Tiang Agama (sholat), sudah dipastikan, sholat tanpa takbir dan salam tidak akan berarti apa-apa.
Sabtu, 21 januari 2017
Hari dimana kita diberikan pengajaran secara langsung dari Allah melalui fenomena “lautan”. Alhamdulillah, jiwa ini masih berada dalam perhatian-Nya.
Hablum minannas
Hablum minallah wa Hablum minannas mungkin hal sulit untuk diterapkan begitu saja, namun ingat waktu kita didunia masih berada dalam rahasia Tuhan. Jangan sampai menyesal, karna penyesalan tidak akan memberikan waktu tambahan buat kita.
Powered by Blogger.